Entrepreneur Hub telah dua kali dilaksanakan di Kota Ambon sejak Tahun 2023 hingga saat ini.
Entreprenur Hub kali ini bertema “Grow and Sustain” dilaksanakan selama dua hari 20-21 Juli 2024 bertempat di Hotel Amans – Kota Ambon. Diikuti oleh 150 orang mahasiswa dan wirausaha se-Provinsi Maluku. Kategori usaha yang diutamakan adalah di bidang perikanan dan rempah-rempah.
Hadir secara langsung membuka acara tersebut, Asisten Deputi Pengembangan Ekosistem Bisnis Kementerian Koperasi dan UKM RI Bapak Irwansyah Putra.
Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa tema “Grow and Sustain” yang diusung merupakan harapan kepada para wirausaha yang hadir agar bisnisnya tetap bertumbuh dan berkesinambungan.
” Kita berharap bisnis dari teman-teman itu bisa bertumbuh. Setelah bertumbuh kita mengharapkan bisnisnya berkesinambungan.Caranya berkesinambungan, artinya teman-teman bisa menyempurnakan bentuk bisnisnya, bisa bertemu dengan market, ketemu dengan coach, mentor, pembiayaan atau bisa ekspor. Nah itulah role dari Entrepreneur Hub kita, “ jelas Asisten Deputi Pengembangan Ekosistem Bisnis Kemenkop UKM RI tersebut.
Beliau juga menambahkan bahwa khusus untuk Provinsi Maluku mereka sengaja mengusung isu blue economy karena menyadari bahwa Maluku memiliki potensi maritim yang sangat besar, mereka berharap ekonomi biru betul-betul ada dari Indonesia Timur.
Ekonomi biru atau yang juga dikenal sebagai ekonomi laut atau ekonomi maritim merupakan sebuah tindakan pemanfaatan sumber daya laut dalam rangka peningkatan ekonomi dan perbaikan kehidupan masyarakat dengan tetap memperhatikan dan melestarikan kesehatan ekosistem laut.
Membuka sambutannya, Bapak Fitrah A.M. Ambon Selaku Plt. Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Maluku mencoba flashback sejarah Maluku yang dijajah bangsa Eropa ratusan tahun silam karena potensi rempah-rempah yang sangat luar biasa, namun sangat disayangkan meskipun memiliki potensi alam yang begitu luar biasa, masyarakat Maluku tetap berada dalam kemiskinan sampai dengan saat ini.
Sehingga, beliau berharap melalui kegiatan Entrepreneur ini dapat memacu kebangkitan masyarakat Maluku maupun pelaku usaha untuk dapat mengolah sumber daya alam yang begitu kaya raya dan melimpah di Provinsi Seribu Pulau ini agar dapat mencapai kesejahteraan bersama-sama.
Selain itu, dirinya juga berharap bahwa dengan adanya Entrepreneur Hub ini, dapat memotivasi banyak anak-anak muda untuk memulai usahanya secara mandiri.
” Bisa memanfaatkan acaranya ini untuk dapat meningkatkan kapasitas usaha dan menjadi lebih kompetitif. Kami berharap bahwa melalui kegiatan Entreprenur Hub ini dapat mendorong birokrasi antara para pemangku kepentingan untuk dapat menciptakan ekosistem wirausaha yang kondusif di Provinsi Maluku, ” lanjut Plt. Kepala Dinas Koperasi UKM Provinsi Maluku dalam sambutannya.
Acara ini juga turut melibatkan para kolaborator dari berbagai instansi diantaranya Dinas Kelautan dan Perikanan, Dinas Perindustrian dan Perdagangan, BPOM, BPJS, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, IAIN Ambon, Universitas Pattimura, IAKN Ambon, serta Politeknik Negeri Ambon.
Materi yang diberikan terdiri atas 4 sesi yang meliputi mindset entrepreneur (Best Practice Menjadi Entrepreneur Sukses) oleh Martin Kreshna Founder Timurasa / Nirudaya Foundation dan Elkana Lewerissa Head of Corporate Affairs Aruna, Upscaling Your Business oleh Wisnu Sakti Dewobroto Tenaga Ahli Entrepreneur Hub, Transformasi Bisnis Bertumbuh dengan Komunikasi Bisnis yang Efektif oleh Dini Prathivi Praktisi Personal Branding dan Co-Founder Japri Kreatif, serta Cx Revolution : Mengubah Pelanggan Menjadi Pengikut Setia Bisnis Anda oleh Arisdiansyah Founder and CEO Incentric.